Produsen telepon seluler terbesar di dunia, Nokia, akhirnya menggandeng raksasa software, Microsoft, untuk menghadang serbuan Google dan Apple dalam industri ponsel.
Nokia menegaskan akan menggunakan platform Windows Phone bagi produk ponsel pintarnya. Demikian disapaikan CEO Nokia Stephen Elop, Jumat.
Sebelumnya, Nokia masih setia menggunakan platform Symbian sebagai otak di ponsel pintarnya. "Kombinasi Nokia-Microsoft akan menjadi kekuatan baru dari segi jangkauan dan skala bisnis ponsel. Sekarang pertarungan di dunia ponsel dikuasai oleh tiga petarung: Nokia-Apple-Google," kata Elop.
Namun, kerjasama ini masih meragukan bagi investor. Sebab platform Windows Phone selama ini prestasinya biasa-biasa saja di mata para konsumen. "Ini duet dari dua pihak yang ketakutan melihat aksi Google dan Apple, tapi Nokia-Microsoft tidak punya senjata pamungkasnya," kata analis CCS Insight Geoff Blaber.
Nokia juga menegaskan akan membenamkan mesin pencari Microsoft, Bing, di seluruh ponselnya. Ini merupakan kesempatan baik bagi Bing yang sudah keok dalam kompetisi dengan Google.
Sumber : Replika
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
thank buat komentarnya :)